Jenis dan Merek Genteng Metal (Metal Roof)

Banyak elemen penting yang harus diperhatikan saat mau membangun rumah. Salah satunya adalah material genteng. Ada berbagai material penyusun genteng, saat ini yang cukup populer genteng yang terbuat dari logam.

Genteng logam ini lebih dikenal dengan sebutan genteng metal (metal roof).




Masyarakat tentunya menginginkan atap bangunan yang memiliki daya tahan serta kekuatan yang bagus hingga puluhan tahun. Karena atap yang tidak kuat dan mudah bocor memerlukan biaya perawatan yang tidak sedikit. 

Oleh karena pemilik sebaiknya memilih atap yang tepat sebelum dilakukan pemasangan awal. Dan genteng metal adalah solusinya.

Apa itu Genteng Metal (Metal Roof)?


Genteng metal adalah salah satu macam atap bangunan yang bahan utamanya terbuat dari logam.

Genteng metal memberikan kenyamanan bagi penghuninya dan menghilangkan ketakutan terhadap  kemalingan, genteng bocor, dan genteng runtuh/ambruk. 

Keunggulan Genteng Metal


Genteng metal semakin banyak digemari karena memiliki banyak sekali kelebihan. Beberapa kelebihan utama dari genteng metal di antaranya:

  • Lebih tahan lama, kokoh, dan teruji dibanding dengan material genteng tanah liat, beton ataupun polycarbonat.
  • Memiliki daya tekan yang sangat kuat.
  • Struktur rangkaian yang stabil.
  • Kemungkinan genteng metal mengalami pergeseran sangat kecil
  • Tidak mudah bocor dan minim biaya perawatan

Jenis Genteng Metal yang Paling Populer


Saat ini genteng metal terbagi ke dalam beberapa jenis dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan bangunan. Sudah banyak perusahaan penghasil genteng metal yang sudah mengantongi standar nasional dan internasional.




Berikut adalah atap jenis genteng metal bedasarkan jenis material logamnya yang bernilai tinggi hingga menjadi favorit masyarakat.


1. Genteng Metal Tembaga

Genteng metal dengan material tembaga ini memiliki harga jual lebih tinggi dibandingkan genteng metal jenis lainnya. 

Karena bahannya yang cukup bernilai tinggi membuat genteng jenis ini hanya digunakan untuk pekerjaan proyek bangunan dengan anggaran yang cukup besar.

Genteng metal tembaga ini cukup indah dan cocok untuk dijadikan pemanis pada atap bagian fasad bangunan.

2. Genteng Metal Transparan

Pada umumnya genteng metal transparan dibuat dari bahan fiberglass dengan spesifikasi fiberglass + anti-uv agar menghasilkan permukaan yang lebih licin. Ukuran dari genteng metal transparan yaitu 87,5 cm x 83 cm. 


Jenis genteng metal ini biasanya difungsikan untuk menerangi ruangan karena genteng metal transparan mampu melakukan pembiasan cahaya matahari yang sangat baik. 

Genteng metal transparan biasanya dipasang di ruang tangga, kamar mandi, tempat jemuran, dan atap kebun yang ada di dalam rumah yang difungsikan sebagai penerang alami. Hal ini tentu saja akan menghemat biaya pengeluaran listrik.

3. Genteng Metal Galvalume Steel

Besi baja sebagai bahan utamanya dengan campuran alumunium seng membuat genteng metal jenis ini cocok diaplikasikan pada bangunan industrial.

Cara pemasangannya membutuhkan rangka dan skrup supaya tidak mudah bergeser ketika sudah terpasang. Bentuknya yang sekilas mirip seng, genteng ini dibanderol dengan harga yang cukup murah.


4. Genteng Metal Stainless Steel

Genteng metal jenis ini mempunyai bobot yang lebih berat dengan daya tahan yang lebih kuat daripada genteng metal berbahan campuran alumunium. 

Genteng metal stainless steel cocok untuk bangunan yang didirikan di sekitar pesisir karena bahannya yang anti-karat serta tahan terhadap polutan garam.

Pemasangan yang dilakukan dengan baik dan benar akan membuat genteng metal jenis ini dapat bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama dan tidak memerlukan biaya perawatan yang besar.



5. Genteng Metal Spandek


Genteng metal spandek terbuat dari campuran bahan galvalum atau zincalume atau seng dan alumunium. Banyak digunakan sebagai bagian penutup atap untuk bangunan publik seperti mall, ruko, pabrik, dan pergudangan (warehouse). 

Beberapa produsen genteng menambahkan bahan silikon untuk meningkatkan kelenturannya, dengan proporsi komposisi  43 % seng, 55% alumunium dan 1,5% silikon.

Kelebihan dari genteng spandek ini adalah:
  • Kokoh, awet dan mudah dibentuk. 
  • Mudah untuk dilakukan pengecatan.
Sementara itu kekurangannya yaitu menimbulkan suara berisik ketika hujan dan ketika panas lebih terasa dikarenakan bahannya yang terbuat dari bahan bersifat konduktor.

Untuk pembaca yang lagi mencari atap yang mampu meredam suara saat hujan, bisa baca artikelnya 5 Jenis Atap yang Tidak Berisik Saat Hujan Yang Bisa Jadi Pilihan.


6. Genteng Metal Berpasir

Genteng metal jenis ini terbuat dari lapisan serbuk batuan yang akan dicampur dengan bahan dasar zincalume, zinc phospat dan coraltex.

Dengan bahan atau komposisi seperti di atas membuat genteng metal jenis tidak mudah pecah dan tidak menghantarkan api.

Ukuran yang tersedia cukup beragam dengan ketebalan mulai 0,20 mm sampai 0,40 mm. Jenis genteng ini tidak mudah pecah, tahan terhadap goresan dan memiliki lapisan coraltex yang mampu meredakan teriknya panas matahari.

Proses pewarnaan ketika di pabrik menggunakan teknologi semprot sehingga menghasilkan banyak warna dan bisa disesuaikan dengan permintaan pasar.



Merek Genteng Metal Terbaik

Selain harus mengetahui jenis-jenis genteng metal, sebelum melakukan pemasanan hendaknya kamu tahu berbagai merek genteng metal terbaik ini yang tersedia di pasaran.

Berbagai merek terbaik dari genteng metal antara lain sebagai berikut:






Genteng Metal Multiroof

Multi roof pada telah menghadir dalam dua macam produk genteng metal yaitu:
  • Multi stone, yaitu genteng metal dengan lapisan batuan; dan
  • Multi color, yaitu genteng metal berwarna.

Genteng Metal Utomodeck

Genteng metal utomodeck mengeluarkan produk genteng metal:

  • Metal classic polos
  • Metal classic batik. 



Genteng Metal Rainbow

Genteng metal rainbow ini terbuat dari bahan plat baja galvanis, yaitu bahan baja yang dilapisi oleh zinc. Sementara itu lapisan dasarnya terdiri dari acrylic base coat, butiran batuan dan acrylic overglaze.

Keunggulan dari produk ini adalah lapisan zinc tersebut dapat memberikan perlindungan ganda terhadap genteng metal rainbow. 

Kelebihan laun dari genteng metal rainbow adalah:
  • Sifatnya praktis dan ekonomis;
  • Anti karat ;
  • Banyak pilihan warna;
  • Proses pemasangan yang mudah dan cepat; dan
  • Bobot yang ringan serta anti bocor.


Genteng Metal Sakura Roof

Genteng metal sakura roof dapat menjadi solusi terbaik untuk mewujudkan rumah impian kamu. Saat ini genteng metal sakura roof tersedia dalam tiga jenis ukuran ketebalan antara lain:
  • Sakuraroof garuda dengan tebal 0,35 mm
  • Sakuraroof elang dengan tebal 0,30 mm
  • Sakuraroof merpati dengan tebal 0,25 mm

Genteng Metal Minimalis Prima Roof
Genteng metal prima roof ini umumnya memproduksi genteng metal yang terbuat dari bahan utama baja lapis. Campuran lainnya adalah aluminium, zinc, dan silicon dengan komposisi 55% alumunium, 43,5% zinc dan 1,5% silicon.

Beberapa keuntungan dari genteng metal Primaroof adalah:
  • Kuat, tahan terhadap korosi
  • Memiliki bobot yang ringan 
  • Anti bocor
  • Harga yang ekonomis 
  • Tersedia dalam berbagai pilihan warna.


Genteng Metal Soka Abadi

Genteng metal Soka Abadi juga terdiri dari dua tipe produk yaitu:
  • Tinted blue, yaitu genteng metal yang diproduksi dengan permukaannya yang bergelombang dan lebih classic dengan warna biru yang membuat hunian tampak elegan.
  • Classic, yaitu genteng metal dengan gelombang yang lebih classic dengan warna putih yang membuat hunian tampak cerah .


Genteng Metal Spyro

Genteng metal Spyro mempunyai dua produk, yaitu:
  • Helios, yaitu menawarkan citarasa minimalis yang kokoh dan efisien 
  • Hercules, yaitu menawarkan kesempurnaan kekuatan yang elegan dan cita rasa estetika yang tinggi


Kelebihan dari genteng metal Spyrow yaitu:
  • Tahan terhadap rayap
  • Memiliki bobot ringan dan daya tahan kuat
  • Tanpa pengelasan
  • Bebas dari pemeliharaan
  • Waktu pemasangan yang relatif cepat
  • Ramah lingkungan serta ekonomis

Genteng Metal Apluss

Aplus memproduksi genteng metal (spandeck) yang memiliki tahan terhadap api dan air (anti bocor).
Bahan utamanya menggunakan finishing cat galvanis dan berwarna.

Genteng metal Apluss tersedia dalam beberapa warna pilihan seperti merah, merah maroon, biru, coklat, dan hijau. Genteng metal Apluss memiliki spesifikasi berikut:
  • Pilihan ukuran ketebalan 0.25,0.30,0.35, 0.40, 0.50 mm 
  • Sudut kemiringan 10 derajat sampai dengan 90 derajat sehingga dapat digunakan untuk konstruksi atap datar, bergelombang atau melengkung pada semua jenis bangunan.


Demikianlah penjelasan mengenai apa itu genteng metal (metal roof), jenis-jenisnya, dan merek dari genteng metal ini. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Jenis dan Merek Genteng Metal (Metal Roof)"

Posting Komentar