Kertas umumnya dikenal sebagai alat tulis, bisa dimanfaatkan untuk keperluan anak-anak sekolah, mahasiswa ataupun kebutuhan kantor. Nah, ternyata selain itu kertas memiliki segudang manfaat lainnya. Bahan tipis yang biasanya terbuat dari kayu ini memiliki variasi jenis, mulai dari kertas HVS, kertas tisu, kertas minyak, kertas seni (art paper), dan lain sebagainya.
Kertas tak hanya dijadikan sebagai media tulis, cetak, dan menggambar saja, namun jenis kertas tisu bisa dimanfaatkan untuk membersihkan dan juga art paper yang bisa dijadikan objek seni seperti origami.
Awal Mula Kertas Diciptakan
Awal kali kertas diproduksi dengan tujuan agar orang-orang dapat mendokumentasikan karyanya baik dalam bentuk tulisan maupun dalam bentuk gambar.
Seiring dengan perkembangan zaman, kertas diproduksi dengan berbagai bentuk dan jenisnya berdasarkan fungsi dokumentasinya, seperti bahan kertas pada buku bacaan, buku tulis, majalah, brosur, kartu nama, sertifikat, poster, kop surat dan lainnya yang tentunya jenis kertas yang dipakai tersebut berbeda-beda.
Kini kertas sendiri telah menjadi bagian penting dalam kehidupan manusia tidak hanya untuk kebutuhan belajar mengajar. Kertas juga sering digunakan sebagai bahan cetak untuk mencetak barang-barang belanjaan dari sistem point of sales toko ritel, digunakan untuk mencetak karcis parkir kendaran, cetak bayar tagihan, cetak transaksi atm dan masuk jalan tol. Semua itu akan diterima dalam bentuk struk kertas.
Sejumlah Manfaat Kertas untuk Kehidupan Manusia
Tumpukkan Kertas |
Untuk mengetahui sejumlah manfaat kertas, maka sebaiknya kenali dahulu jenis-jenis kertas yang ada di pasaran. Adapun jenis-jenis kertas yang umumnya dikenal oleh masyarakat luas antara lain adalah kertas HVS, kertas manila, kertas kuarto, book paper, art/matt paper, art carton, karton BW, jasmine, concorde, kertas linen Jepang, kertas buffalo, NCR, kertas padalarang, sticker cromo, sticker vinyl, kertas kalkir, kertas kado, kertas duplex (coated), kertas ivory, kertas cWb/duplex putih, kertas samson, dan kertas corugated (gelombang).
Berikut ini adalah sejumlah manfaat kertas dalam kehidupan kita sehari-hari, antara lain :
- Kertas dapat dimanfaatkan sebagai bahan untuk media pemasaran misalnya brosur, pamflet, dan poster.
- Kertas dapat dimanfaatkan sebagai pupuk tanaman karena banyak mengandung sumber bahan organik yang baik bagi tanaman.
- Digunakan sebagai dokumentasi suatu peristiwa, seperti ijazah, surat tanah, surat perjanjian, sertifikat.
- Digunakan sebagai bahan untuk pendidikan dan pengajaran dibuat dalam bentuk buku-buku pelajaran.
- Digunakan sebagai wadah untuk menyimpan barang seperti kardus.
- Kertas tisu yang dimanfaatkan untuk membersihkan kotoran.
- Sebagai media untuk membuat kerajinan tangan, misalnya kertas lipat/origami atau art paper.
- Sebagai bahan pembuatan uang kertas.
- Digunakan sebagai kertas dinding (wallpaper).
- Dipakai sebagai bahan untuk membuat undangan atau mencetak photo.
- Kertas kado untuk membungkus hadiah.
- Kertas milimeter block atau mm untuk menggambar bidang bangunan.
- Digunakan sebagai perlengkapan kantor dan perusahaan lainnya.
Banyak sekali jenis kertas di mana masing-masing jenis tersebut bermanfaat untuk kehidupan kita sehari-hari. Itulah sejumlah manfaat kertas yang sebenarnya masih banyak lagi manfaat yang belum disebutkan. Yang perlu diingat setelah menggunakan kertas, jangan lupa sampahnya ditangani dengan 3R (Reduce, Reuse, dan Recycle).
0 Response to "Manfaat Kertas dan Jenis-jenisnya dalam Kehidupan Sehari-hari"
Posting Komentar