5 Jenis Rak Piring Gantung yang Patut Kamu Pertimbangkan

Rak piring gantung merupakan rak yang ditempelkan di dinding yang digunakan untuk mengeringkan peralatan dapur seperti piring, sendok, dan gelas. Selain itu penggunaan rak piring ini juga dimanfaatkan untuk menata perabot dapur tersebut agar terlihat rapi dan bersih.

Ada beberapa jenis rak piring gantung yang bisa kamu pilih, seperti rak piring gantung IKEA, rak piring gantung stainless steel, rak piring gantung yang diletakkan di atas wastafel, dan lain sebagainya. Agar kamu tidak bingung hendak memilih yang mana, silahkan simak ulasan rekomendasinya berikut ini.



Keunggulan Rak Piring Gantung

Sebelum beralih ke jenis-jenis rak piring gantung, ada baiknya kamu baca-baca terlebih dahulu kelebihan dari penggunaan rak piring ini, yaitu:

1. Hemat Ruang

Jika kamu ingin menghemat space yang tersedia di dapur, kamu bisa memilih rak piring gantung agar dapur lebih terlihat efektif. Dengan begitu, kamu dapat memasang rak piring tanpa perlu menggeser kebutuhan area memasak lainnya.

Rak piring gantung ini mengurangi kesan penuh di area dapur yang kecil. Tidak hanya itu, area dapur uga akan terlihat semakin rapi dan nyaman. Rak ini adalah salah satu solusi tepat bila area dapurmu sudah penuh, tetapi kamu masih membutuhkan rak piring untuk menyimpan piring, sendok, gelas, dan perabotan lainnya.

3. Tidak mudah dijangkau anak-anak

Jika kamu adalah pasangan muda yang baru saja mempunyai anak kecil, mungkin rak piring ini bisa dijadikan pilihan untukmu. Anak kecil belum bisa membedakan mana benda yang aman dan mana benda yang berbahaya baginya. Oleh karenanya, dengan menempatkan rak piring di atas anak kamu tidak akan bisa meraih perabotan-perabotan yang berbahaya, seperti pisau. 

4. Mudah untuk melakukan pencarian

Karena letak rak piring gantung yang terbuka dan bearda di atas, kamu akan dengan mudah menemukan peralatan makan atau peralatan dapur yang sedang kamu cari. Posisi yang cukup ergonomis tersebut memudahkan mata untuk mencari-cari sendok, piring, atau perabotan yang lainnya.

5. Praktis dan portabel, mudah dipindah-pindahkan

Jika kamu merupakan pasangan baru dan peralatan dapur belum terlalu banyak, produk rak piring gantung ini laayak untuk kamu masukan dalam list barang belanjaan perabotan dapur. 

Rak piring gantung ini sangat portabel dan akan memudahkanmu jika ingin memindahkan posisinya untuk ditaruh di area lain. Rak piring ini dapat kamu letakkan di dinding mana pun yang kamu mau. 

6. Area dapur akan nampak lebih cerah dan segar

Jika kamu menginginkan suasana segar dan cerah di area dapur dan ruang makan, rak piring gantung ini layak ini bisa menjadi solusinya. Karena hemat ruang, kamu dapat menata dapur dan ruang makan sehingga terlihat rapi dan teratur.


Jenis Rak Piring Gantung Terbaik


Setelah kami menjelaskan kelebihan atau keunggulan rak piring gantung, berikut kami berikan rekomendasi rak piring gantung terbaik yang bisa kamu beli. Yuk, dipilih dan temukan produk rak gantung yang paling pas area dapurmu!

1. Rak piring gantung di atas wastafel

Rak piring gantung yang diletakkan di atas wastafel ini sangat simple dan cukup efektif karena tetesan air dari gelas, piring, dan perabotan lainnya bisa langsung jatuh ke wastafel. Dengan demikian, area di sekitar rak piring ini akan tampak bersih dan tidak becek.

Hadir dengan bahan stainless steel dan dengan desain yang beragam membuat produk rak piring gantung ini juga bisa digunakan sebagai dekorasi di area dapur.

Desain Rak Piring di Atas Wastafel

Desain Rak Piring di atas Sink


2. Rak piring gantung tertutup


Jika kamu memiliki dana lebih, kamu bisa melakukan pemesanan untuk pembuatan rak piring gantung tertutup. Rak piring ini sejatinya adalah lemari piring, namun diletakkan di atas. 

Desain rak piring ini semua bagiannya tertutup sehingga peralatan makan akan lebih aman dari sentuhan cicak ataupun kotoran cicak yang jatuh mengenainya. Kelebihan lainnya dari rak ini adalah dapat menjaga piring, gelas, dan perabot lainnya agar tidak slip saat kamu letakkan di dalamnya. 


via Veainterior.com



3. Rak Piring Gantung Alumunium Minimalis


Desain rak piring gantung yang terbuat dari alumunium ini ini sangat cocok untuk kamu yang suka dengan konsep minimalis. Rak alumunium minimalis ini mampu menahan piring dan peralatan makan yang lainnya dengan cukup kuat. 

Bahannya yang anti karat membuat rak ini awet digunakan hingga beberapa tahun. Desainnya yang minimalis membantu untuk menghemat ruang dapur yang kecil. Pilihan jenis rak piring ini akan membuatmu lebih bersemangat untuk memasak karena area dapur lebih terjaga kebersihan dan kerapiannya.



4. Rak piring gantung IKEA


Bila peralatan dapurmu cukup banyak, tetapi ukuran dapur tidak terlalu luas, rak piring gantung dari IKEA ini dapat dijadikan pilihan. Ukuran yang minimalis plus banyaknya slot piring pada produk ini memungkinkan kamu untuk menyimpan begitu banyak piring baik pada tingkat 1 maupun 2.

Tidak hanya bertingkat, produk ini dilengkapi dengan rail dan hook yang dapat kamu gunakan untuk menggantungkan peralatan dapur yang berukuran cukup besar, seperti wajan, talenan, panci, spatula, dan lain sebagainya.

5. Rak piring gantung stainless steel



Rak piring gantung yang terbuat dari bahan stainless steel ini sangatlah kuat dan berfiat antikarat. Karena dari stainless steel, rak ini cukup mudah ketika kamu ingin membersihkaannya. Kamu tinggal membilasnya dengan air atau jika perlu tambahkan sabun.

Selain kuat dan tahan terhadap karat, rak piring yang terbuat dari material stainless steel ini juga cepat kering sehingga semakin bebas lumut.




Kesimpulan

Rak piring gantung baik yang terbuka maupun tertutup akan memudahkan pengguna atau koki untuk menemukan peralatan dan bumbu yang diperlukan. Dengan rak ini, semuanya akan mudah dijangkau sehinga aktivitas dapur akan jauh lebih efektif fan efisien.

Rak piring gantung akan memudahkanmu untuk mengeringkan dan menata peralatan makan. Dapur kamu pun akan terlihat semakin rapi dan bersih.

Cukup banyak poin yang perlu kamu perhatikan dalam membeli rak piring gantung. Selain mereknya, kamu juga perlu memeriksa ukuran rak piring yang kamu incar. Sesuaikan juga ukuran rak piring gantung dengan ukuran peralatan makan yang kamu miliki, ya.

Agar tidak salah pilih, gunakanlah penjelasan dan rekomendasi rak piring gantung di atas sebagai referensi saat hendak membeli rak piring.

0 Response to "5 Jenis Rak Piring Gantung yang Patut Kamu Pertimbangkan"

Posting Komentar