Guiding block atau ubin taktil atau juga biasa disebut ubin pemandu adalah fasilitas yang ditempatkan di jalur pejalan kaki atau pedestarian jalan raya untuk menunjukkan arah atau memberikan informasi pada pejalan kaki dengan atau pengendara. Pemasangan guiding block di fasilitas umum sangat penting untuk memberikan fasilitas yang baik bagi penyandang disabilitas.
Penyandang disabilitas memiliki kebutuhan yang berbeda dibandingkan dengan orang yang tidak memiliki disabilitas. Mereka mungkin memiliki kesulitan dalam bergerak, melihat, atau mendengar, sehingga memerlukan fasilitas yang lebih ramah akses. Guiding block dapat membantu dalam hal ini dengan memberikan informasi yang jelas dan mengarahkan mereka ke jalur yang sesuai dengan kebutuhan mereka.
Fungsi Guiding Block
Guiding block yang dirancang dengan baik dapat membantu penyandang disabilitas untuk menemukan fasilitas umum yang ingin dituju, seperti toilet khusus, lift, atau tangga ramp. Guiding block juga dapat memberikan informasi tentang arah jalur yang ramah akses, seperti jalur yang tidak terlalu curam atau jalur yang tidak terlalu ramai.
Selain itu, guiding block juga dapat membantu penyandang disabilitas dalam menemukan jalur yang aman dan menghindari jalur yang berbahaya.
Jenis Bentuk Guiding Block
Terdapat dua bentuk guiding block yang umumnya digunakan. Jenis tersebut didasarkan pada type texture-nya, yaitu:
- Guiding block bertekstur batang (Line Tipe), yaitu ubin taktil yang memiliki permukaan dengan tekstur batang atau garis lempeng. Ini mengisyaratkan tanda-tanda ‘GO’ atau berada di jalur yang aman dan dipersilahkan untuk bergerak.
- Guiding block bertekstur lingkaran (Spot Tipe), yaitu ubin taktil yang mempunyai penampilan berbentuk kontur titik (Dot/Spot) pada permukaannya. Ini mengisyaratkan tanda-tanda ‘STOP’ atau peringatan berhenti pada ada peralihan keadaan sekelilingnya, misalnya persimpangan jalan.
Ukuran Guiding Block
Secara umum, ukuran guiding block harus cukup besar untuk mudah dilihat atau dirasakan, namun tidak terlalu besar sehingga tidak menghalangi jalur pejalan kaki atau jalan raya. Dan sesuaikan dengan lingkungan dan tujuan dari guiding block.
Namun, umumnya ukuran yang digunakan adalah sekitar 30cm x 30cm. Terdapat juga yang berukuran 30cm x 60cm, atau 60cm x 60cm.
Beberapa faktor yang mempengaruhi ukuran guiding block meliputi:
- Lingkungan di mana guiding block digunakan, misalnya jalur pejalan kaki di taman atau jalan raya
- Tujuan dari guiding block, misalnya memberikan informasi jarak tempuh atau memberikan arah
Cara Menggunakan Guiding Block
Guiding block aadalah fasilitas penting yang ditempatkan di jalur pejalan kaki atau jalan raya untuk membantu penyandang disabilitas dalam bergerak. Namun, bagaimana cara menggunakan guiding block dengan benar dan aman? Berikut adalah tutorial langkah-langkah yang dapat membantu:
1. Tujuan ke kiri dan juga ke kanan dengan memakai tongkat
Jika penyandang disabilitas menggunakan tongkat sebagai alat bantu, gunakan tongkat untuk mengecek arah sebelum melangkah. Ini akan membantu pengguna untuk mengetahui arah yang benar dan menghindari jalur yang salah.
2. Trailing telusuri ubin pemandu dengan menggerakkan tongkat
Guiding block biasanya berwarna putih atau kuning dan dilengkapi dengan tanda arah atau informasi lain. Trailing adalah teknik mengecek tekstur permukaan guiding block dengan menggerakkan tongkat di atas ubin.
3. Rasakan struktur guiding block dengan kaki
Ini akan membantu pengguna untuk mendapatkan informasi tambahan tentang ubin pemandu, seperti kondisi permukaan dan ketinggian ubin.
4. Waspadai ubin peringatan satu lapis
Ubin peringatan satu lapis biasanya digunakan sebagai tanda bahwa penyandang disabilitas harus waspada, karena ada tutup jalan masuk ke rumah atau kantor dan lain-lain.
5. Hentikan langkah jika ada ubin peringatan dua lapis
Ubin peringatan dua lapis digunakan sebagai tanda bahwa penyandang disabilitas harus berhenti, karena ada peralihan arah atau ada rintangan di muka, seperti tiang listrik, pohon, lubang, penyebrangan dan lain-lain.
Dengan mengikuti tutorial ini, Anda akan dapat menggunakan guiding block dengan benar dan aman. Ingatlah untuk selalu waspada dan berhati-hati ketika menggunakan guiding block, karena ini akan membantu penyandang disabilitas untuk menghindari risiko keamanan dan menikmati fasilitas umum dengan lebih nyaman.
0 Response to "Apa itu Guiding Block? Ini Fungsi, Ukuran Dan Cara Menggunakannya"
Posting Komentar